Mobile Legends

KAMU WAJIB TAU! Ini Dia 4 Hero yang Cocok Menggunakan Spell Flameshot di Mobile Legends


Fatih Senin, 27 November 2023

Ada banyak spell di Mobile Legends, yang tentunya setiap spell memiliki kegunaan dan fungsi yang berbeda sehingga dapat digunakan sesuai apa yang dibutuhkan di dalam pertandingan. Kemampuan setiap spell sangatlah unik, salah satunya spell flameshot dengan  kemampuan menembakkan api ke arah ditentukan yang akan memberikan magic damage saat mengenai lawan dan memberikan knockback jika mengenai lawan yang dekat dengan penggunanya.

Tentu dengan kemampuan dari spell flameshot, kamu dapat memberikan damage yang bisa membuat kamu mendapatkan kill, bahkan kamu dapat bertahan dengan spell flameshot yang akan memberikan knockback kepada lawan yang berada didekatnya. Banyak player belum mengetahui hero yang cocok menggunakan spell satu ini, maka dari itu GARONGSHOP akan kasih tau kamu 4 hero yang cocok menggunakan spell flameshot di Mobile Legends.

1. Phoveus


Photo Via Website Pxfuel

Phoveus Merupakan hero fighter yang bagus dan cocok menggunakan spell flameshot di Mobile Legends. Hal ini dikarenakan skill ultimate Phoveus yang akan dapat digunakan saat hero lawan menggunakan skill blink, dash, charge, ataupun hal yang dapat membuat hero lawan berpindah tempat seperti efek knockback. Seperti yang kita tau spell flameshot dapat memberikan knockback jika mengenai lawan yang dekat dengan penggunanya, sehingga hal ini bisa menjadi senjata sekaligus kunci untuk bisa menggunakan skill ultimate Phoveus.

2. Arlott


Photo Via Website Novazenn

Arlott merupakan hero fighter yang cocok menggunakan spell flameshot di Mobile Legends. Hal ini dikarenakan Arlott dapat memberikan mark kepada lawan yang terkena crowd control dan jika Arlott menggunakan skill duanya pada hero yang memiliki mark, akan langsung mereset cooldownnya. Seperti yang kita tau spell flameshot memiliki crowd control berupa knockback, sehingga spell flameshot dapat menjadi bagian dari kombo skill Arlott karena skill satu dan ultimatenya juga memiliki crowd control, membuat Arlott dapat menggunakan skill duanya lebih banyak dengan menggunakan spell flameshot.

3. Harley

Photo Via Website Novazenn

Harley merupakan hero assassin/mage yang cocok menggunakan spell flameshot di Mobile Legends. Hal ini dikarenakan Harley tidak selalu dapat membunuh lawannya dengan kombo skill yang dimilikinya, terkadang hero lawan dapat selamat dari kombo skill Harley dengan sisa HP yang sedikit, sehingga flameshot bisa menjadi finishing untuk Harley bisa membunuh hero lawan. Ditambah lagi Harley memiliki skill escape dari skill duanya, sehingga Harley tidak perlu takut menggunakan spell flameshot karena Harley dapat dengan mudah menghindari serangan dari hero lawan berkat skill duanya.

4. Kagura


Photo Via Website Novazenn

Kagura merupakan hero mage yang cocok menggunakan spell flameshot di Mobile Legends. Kasusnya sama seperti Harley yang tidak selalu bisa membunuh lawan dengan bermodalkan kombo skillnya, terkadang hero lawan lolos dan selamat dari kombo skill Kagura dengan sisa HP yang sedikit, sehingga spell flameshot menjadi finishing bagi Kagura untuk membunuh hero lawan. Ditambah lagi Kagura juga memiliki sill escape dari skill duanya, sehingga Kagura tidak perlu takut menggunakan spell flameshot karena Kagura dapat menghindari serangan hero lawan dengan mudah.

Nah itulah dia 4 hero yang cocok menggunakan spell flameshot di Mobile Legends. Spell ini sangatlah bagus kamu gunakan, hanya saja harus pada hero yang tepat kemampuan spell ini akan lebih maksimal. Dengan menggunakan spell ini pada hero yang tepat, tentu akan dapat memaksimalkan kemampuan dari hero dan juga spell itu sendiri, sehingga akan memudahkan kamu untuk mencapai kemenangan di Mobile Legends.

Tags
spellmobilelegendsbangbang spellmobilelegends spellflameshotmobilelegendsbangbang spellflameshotmobilelegends flameshotmobilelegendsbangbang flameshotmobilelegends heromobilelegendsbangbang heromobilelegends mobilelegendsbangbang mobilelegends garongshop
Share This Article

Bantuan CS

Customer Support