KAMU WAJIB TAU! Ini Dia 5 Hero Counter Cici yang Bagus Kamu Gunakan di Mobile Legends
Cici merupakan hero baru di Mobile Legends dengan role fighter, yang dimana hero ini sangat bagus sehingga sekarang ini banyak yang menggunakannya. Cici juga cukup fleksibel karena dapat digunakan sebagai explaner dan juga jungler, tentunya kemampuan dari hero ini tidak main-main karena memiliki mobilitas yang cukup tinggi serta poke damage yang mematikan.
Cici juga sangat sulit untuk diserang oleh lawannya, karena seperti yang kita sebutkan kalau dirinya memiliki mobilitas yang cukup tinggi. Hal tersebut berkat dirinya yang bisa menyerang sambil bergerak dengan skillnya, stack dari pasifnya juga akan menambah movement speed, serta skill duanya yang merupakan skill blink.
Tidak heran mengapa hero baru ini sangat laku keran dan sangat banyak digunakan di dalam pertandingan, hal tersebut berkat kemampuannya yang bagus. Namun tidak sedikit juga yang kesulitan menghadapi Cici di dalam pertandingan karena tidak tau hero counternya, maka dari itu GARONGSHOP akan kasi tau 5 hero counter Cici yang bagus kamu gunakan.
1. Franco
Franco merupakan hero tank yang bagus kamu gunakan untuk mengcounter Cici di dalam pertandingan Mobile Legends. Hal ini dikarenakan Franco yang memiliki efek suppres dari skill ultimatenya yang dapat membuat lawan tidak dapat bergerak, sehingga pergerakkan Cici yang liar tersebut akan mudah tercounter dengan ultimate dari Franco. Selain Franco, kamu juga bisa gunakan Kaja karena dirinya juga memiliki efek suppress dari skill ultimatenya, yang membuat rekan satu tim kamu akan lebih mudah membunuh Cici.
2. Chou
Photo Via Website Novazenn
Chou merupakan hero fighter yang bagus kamu gunakan untuk mengcounter Cici di dalam pertandingan Mobile Legends. Hal ini dikarenakan Chou memiliki crowd control mematikan dari skill ultimatenya yang membuat Chou akan dengan mudah menghentikan pergerakan Cici yang sangat liar. Selain itu Chou juga cukup fleksibel karena bisa kamu gunakan sebagai roamer atau explaner, jika sebagai explaner kamu disarankan menggunakan item damage agar Cici akan dapat dengan mudah kamu bunuh.
3. Saber
Saber merupakan hero assassin yang bagus kamu gunakan untuk mengcounter Cici di dalam pertandingan Mobile Legends. Hal ini dikarenakan Saber memiliki damage burst yang sangat besar sehingga membuat Cici dapat dibunuh oleh Saber dalam sekali kombo skillnya, selain itu ultimate Saber juga akan memberikan airborne yang akan membuat Cici tidak akan dapat kabur dari kombo Saber. Selain itu Saber juga cukup fleksibel karena bisa kamu gunakan sebagai roamer atau jungler, Saber tetap menggunakan item damage di dua posisi tersebut agar dapat langsung membunuh Cici dalam sekali kombo.
4. Fanny
Photo Via Website Pxfuel
Fanny merupakan hero assassin yang bagus kamu gunakan untuk mengcounter Cici di dalam pertandingan Mobile Legends. Hal ini dikarenakan Fanny memiliki damage dan mobilitas yang sangat tinggi, membuat Cici akan kesulitan memberikan damage kepada Fanny karena mobilitasnya yang tinggi membuat jangkau skill Cici tidak sampai. Ditambah lagi damage dari Fanny yang sangat besar membuat Cici akan dengan mudah dibunuh Fanny
5. Eudora
Photo Via Website Pxfuel
Eudora merupakan hero mage yang juga bagus kamu gunakan untuk mengcounter Cici di dalam pertandingan Mobile Legends. Hal ini dikarenakan Eudora memiliki kombo skill yang sangat mematikan dengan damage burst yang sangat besar, sehingga Eudora akan dengan mudah membunuh Cici dalam sekali kombo. Ditambah lagi skill dua Eudora yang dapat memberikan stun akan membuat Cici tidak dapat menghindari kombo skill Eudora
Nah itulah dia 5 hero counter Cici yang bagus kamu gunakan di dalam pertandingan Mobile Legends. Dengan mengetahui ini tentunya kamu tidak perlu lagi takut pada saat berhadapan dengan lawan yang menggunakan Cici, karena dengan lima hero yang disebutkan di atas tentunya kamu akan dapat menyulitkannya di dalam pertandingan.