Mobile Legends

USER KADITA HARUS TAU! Ini Dia 4 Kombo Skill Kadita yang Bagus Kamu Gunakan di Mobile Legends


Fatih Kamis, 30 November 2023

Kadita merupakan hero mage/assassin yang sangat bagus dan sangat layak kamu gunakan, karena kemampuan dari skill yang dimilikinya mampu membuat lawan ketar-ketir di dalam pertandingan. Kadita sering menjadi andalan player saat bermain di mode ranked, bahkan Kadita juga sering terlihat digunakan pada Liga MPL yang menandakan kemampuan Kadita sudah tidak perlu diragukan lagi.

Bukan hanya sebagai midlaner, Kadita juga sering menempati roamer berkat kemampuannya yang dapat dengan mudah membunuh hero core lawan. Kadita mampu membunuh lawan dengan mudah berkat kombo skill dan spell petrify-nya, ada beberapa kombo skill Kadita yang bagus dan efektif untuk kamu gunakan, maka dari itu GARONGSHOP akan kasih tau kamu 4 kombo skill Kadita yang bagus kamu gunakan di dalam pertandingan Mobile Legends.

1. S1-S2-P-U

Photo Via Website Pxfuel

Kombo skill Kadita pertama yang bagus kamu gunakan adalah Skill1, Skill2, Petify, dan Skill Ultimate. Kamu dapat menggunakan skill satu Kadita untuk meluncur atau bergerak menuju ke arah hero lawan, setelah tepat berada di dekat hero lawan kamu gunakan skill dua untuk memberikan efek knock up, lalu gunakan spell petrify untuk memberikan stun kepada hero lawan agar hero lawan tersebut tidak dapat menghindar, dan selanjutnya gunakan skill tiga atau skill ultimate untuk memberikan burst damage kepada hero lawan tersebut. Kombo skill ini cocok untuk player yang sedang di tahap belajar hero Kadita, karena kombo skillnya yang tidak begitu rumit dan mudah dipahami.

2. S1-P-S2-U


Photo Via Website Pxfuel

Kombo skill Kadita kedua yang bagus kamu gunakan adalah Skill1, Petrify, Skill2 dan Skill Ultimate. Kamu dapat menggunakan skill satu Kadita untuk meluncur atau bergerak menuju ke arah hero lawan, setelah tepat berada di dekat hero lawan kamu gunakan petrify untuk memberikan stun kepada lawan sehingga hero lawan tidak bisa bergerak, dengan cepat kamu gunakan skill dua untuk memberikan efek knock up kepada lawan tersebut agar hero lawan akan semakin lama tidak bisa bergerak, dan selanjutnya gunakan skill tiga atau skill ultimate untuk memberikan burst damage kepada hero lawan tersebut. Hampir sama dengan kombo yang pertama, hanya berbeda pada urutan penggunaan skill dua dan petrify, namun kombo yang kedua lebih bagus karena lawan akan lebih sulit untuk kabur.

3. S1-U-P


Photo Via Website Pxfuel

Kombo skill Kadita ketiga yang bagus kamu gunakan adalah Skill1, Skill ultimate, dan Petrify. Seperti biasa kamu dapat menggunakan skill satu untuk menuju ke arah hero lawan, setelah tepat berada di dekat hero lawan gunakan skill ultimate untuk memberikan busr damage kepada hero lawan, dan dengan cepat kamu gunakan petrify kepada hero lawan tersebut agar lawan tidak dapat kabur atau menghindari damage yang diberikan Kadita. Kombo skill ini sangat cocok untuk kamu yang ingin menyerang secara cepat ke hero lawan, sehingga lawan akan kesulitan bereaksi jika menggunakan kombo skill ini.

4. S2-S1-U


Photo Via Website Pxfuel

Kombo skill Kadita keempats yang bagus kamu gunakan adalah Skill2, S1, dan Skill Ultimate. Kamu dapat menggunakan skill duanya ke arah hero lawan, ketika hero lawan tersebut kena efek knock up kamu harus bergegas menggunakan skill satu untuk meluncur atau bergerak menuju hero lawan yang terkena efek knock up tersebut, dan selanjutnya gunakan sill tiga atau skill ultimate untuk memberikan burst damage kepada hero lawan tersebut. Tidak harus selalu diawali dengan skill satu, kamu dapat menggunakan skill dua terlebih dahulu untuk melancarkan kombo skill.

Nah itulah dia 4 kombo skill Kadita yang bagus kamu gunakan di dalam pertandingan Mobile Legends. Sangat penting bagi kamu untuk menguasai keempat kombo skill ini jika kamu ingin benar-benar menguasai Kadita, karena lawan akan sulit menebak pergerakkan kamu saat di dalam pertandingan berkat banyaknya kombo skill yang kamu kuasai.

Tags
kaditamobilelegendsbangbang kaditamobilelegends herkaditamobilelegendsbangbang herkaditamobilelegends komboskillkaditamobilelegendsbangbang komboskillkaditamobilelegends heromobilelegendsbangbang heromobilelegends mobilelegendsbangbang mobilelegends garongshop
Share This Article

Bantuan CS

Customer Support