GAK PERLU TAKUT EDITH LAGI! Ini Dia 3 Hero Mobile Legends Counter Hero Edith
Edith merupakan hero tank/marksman yang sering digunakan sebagai roamer maupun explaner. Edith memiliki skill crowd control yang tinggi layaknya hero tank dan juga demage magic yang besar layaknya hero marksman, sehingga Edith menjadi salah satu hero yang sangat kuat dan sangat mengancam di meta sekarang ini.
Dengan kemampuannya yang luar biasa, membuat hero Edith sangat sulit untuk dikalahkan saat didalam pertandingan. Namun tentu saja Hero Edith memiliki counter hero yang dapat memberi tekanan kepadanya saat di dalam pertandingan. Pada kesempatan kali ini GARONGSHOP bakal ngasih tau 3 hero counter Edith Mobile Legends.
1. Karrie
Photo Via Website Wallpaper Cave
Karrie merupakan hero marksman yang sangat cocok digunakan untuk melawan hero Edith di dalam pertandingan. Hal ini dikarenakan Karrie memang sangat cocok untuk mengcounter hero yang memiliki HP tebal, yang dimana Karrie memiliki pasif yang dapat memberikan true demage sebesar 8% - 12% dari max HP target. Jadi setebal apapun HP yang dimiliki oleh hero Edith, Karrie akan dapat dengan mudah untuk membunuh hero Edith.
2. Joy
Joy merupakan hero yang dapat kamu gunakan saat menghadapi Edith di explane. Edith memiliki banyak sekali skill crowd control yang dapat membuat hero lawan kewalaha. Dengan menggunakan Joy, kamu dapat dengan mudah menghadapi skill crowd control dari hero Edith, hal ini dikarenakan skill dua Joy yang dapat immune terhadap skill crowd control. Ditambah lagi dengan demage Joy yang sangat sakit, membuat Joy dapat membuat hero Edith kewalahan.
3. Martis
Photo Via Website Wallpaper Cave
Martis merupakan hero fighter yang sering digunakan sebagai jungler maupun explaner. Martis sendiri juga sangat cocok digunakan saat musuh menggunakan hero Edith, hal ini karena skill dari dua dari martis yang dapat immune dari skill crowd control Edith. Ditambah lagi Martis juga memiliki skill crowd control yang dapat membuat Edith tak dapat menyerang dan dengan mudah dihabisi oleh Martis.
Nah itu dia 3 hero yang dapat kamu gunakan untuk mengcounter hero Edith di dalam pertandingan. Menggunakan counter hero akan sangat mebantu kamu, agar tidak kalah hero power dari hero lawan. Namun perlu kamu ingat, kamu harus benar-benar menguasai hero tersebut agar dapat memaksimalkan kemampuannya, sehingga tidak terjadi kesalahan yang mengakibatkan kamu mengalami kekalahan.